Pesona dibalik Romantisme Mitos Curug Cinulang

bastianrental.com – Curug Cinulang di Cicalengka Bandung, tempat wisata air terjun ini ada di perbatasan kabupaten Bandung dengan Sumedang. Meski di perbatasan, lokasinya tak jauh dari pusat kota.

Curug ini adalah lokasi wisata terkenal dan populer Bandung yang posisinya berada di perbatasan antara wilayah kabupaten Sumedang serta wilayah Bandung Timur.

Penulis berpendapat bahwa karena alasan akses rute jalan ke Curug cinulang yang paling mudah, cepat dan nyaman bisa ditempuh hanya melalui daerah Cicalengka wilayah bandung timur.

Untuk itu wisata khas pegunungan bandung ini pun lebih populer di sebut curug cinulang cicalengka bandung.Bagi wisatawan dan pencari di internet ( Nettizen ) dari pada mengenal sebagai objek wisata air terjun kabupaten Sumedang.

Suasana alam pegunungan yang segar dan fresh udaranya,bahkan digunakan sebagai lokasi umtuk mencari sumber inspirasi bagi para seniman bandung dan kota-kota yang lainnya di indonesia dan dunia.

Nah,tapi di balik cerita keindahan dan eksotisme dari curug sindulang yang populer ini, penulis pun mendapatkan fakta mengejutkan,yakni sebuah sejarah akan mitos curug cinulang yang sampai saat ini diyakini kebenaran serta tuahnya..!!

SEJARAH DARI MISTERI CURUG CINULANG BANDUNG

Sebelum penulis mengungkap fakta misteri curug cinulang ini,penulis mau bertanya,siapakah yang menentukan Jodoh kita ? eeittt,,jangan dijawab dulu!! ga seru kalau dijawab di awal,karena semua sudah pasti tahu jawabannya kan ? coba baca dulu kisah dan fakta dibalik cerita mistis curug cinulang ini.

Masyarakat sekitar hingga detik ini ternyata masih meyakini betul,bahwa misteri ini memang kuat dan sudah menjadi fakta umum, bahwa dimana ada pasangan kekasih yang sedang menjalin cinta dan tengah menuju proses menuju pernikahan,lantas kemudian datang ke tempat ini, maka sugesti yang sering menjadi bukti fakta adalah jalinan kasih mereka akan putus di tengah jalan hingga berakhir sebelum sempat naik ke jenjang pernikahan.

Hal unik dan misteri lainnya adalah justru kebalikan dari misteri di atas,yakni apabila mereka atau setiap pengunjung baik laki atau perempuan,dewasa atau tua yang datang ke Curug Sindulang di Bandung ini secara sendiri-sendiri, diyakini betul oleh warga masyarakat sekitar,maka pengunjung itu bakal mudah menemukan sekaligus mendapatkan pasangan bahkan bisa jadi jodoh kita yang tentunya melalui ikhtiar jalan pertemuan dan pandangan pertama diantara mereka di lokasi wisata cinta di bandung ini.

Believe it or not ? yang pasti Jodoh ada di tangan tuhan Allah SWT.Percaya atau tidak percaya dengan berbagai kejadian berupa misteri di curug cinulang ini tentang kejadian-kejadian di atas,biarlah misteri itu menjadi tetap misteri selama anda tidak meyakini bahwa jodoh anda ditentukan oleh sebuah Curug.

LOKASI CURUG CINULANG

Curug Cinulang katanya sih termasuk ke dalam wilayah Sumedang, tepatnya di desa Sindulang, kecamatan Cimanggung Sumedang. Tapi, jauh lebih dekat dan mudah untuk dicapai dari Bandung. Nama asli air terjun ini katanya juga adalah curug Sindulang. Tapi lebih dikenal dengan nama curug cinulang, mungkin karena lebih mudah disebutkan ya?

Rute menuju ke Curug Cinulang satu jalur dengan rute ke hutan wisata Kareumbi Masigit. Jadi kalau mau, rekan-rekan bisa sekalian berkunjung ke dua tempat ini.

Curug cinulang bisa dikatakan salah satu wisata curug di Bandung timur yang cukup populer.

JALAN MENUJU CURUG CINULANG

Untuk menuju kesini, kita tinggal ikuti jalan raya Bandung – Garut dari Cileunyi. Nanti setelah masuk ke jalan by pass Cicalengka, anda akan menemukan jembatan dengan petunjuk ke arah Villa Aki – Enin di sebelah kiri. Ikuti jalan tersebut, dan di perempatan bawah jembatan ambil jalan ke kiri dan ikuti saja terus.

Letak curug cinulang kurang lebih 8 KM dari sini.

Jika menggunakan kendaraan umum, bisa naik angkutan umum dari Bandung ke Cicalengka, dan disambung dengan angkutan pedesaan dari terminal cicalengka jurusan Sindulang-Sindangwangi.

Jalan menuju curug sindulang cukup bagus. Di sepanjang jalan juga terdapat banyak view pegunungan yang indah. Salah satunya bentangan lembah tidak jauh dari jalan masuk diatas. Kita bisa melihat lembahan yang luas dengan sawah terasering, sungai, dan background gunung dibelakangnya.

Ikuti saja terus jalan ini. Tidak akan nyasar karena gerbang masuk ke curug cinulang berada tepat di pinggir jalan.

FASILITAS DI CURUG CINULANG

Fasilitas yang tersedia disini cukup lengkap. Mushalla, toilet, dan juga terdapat banyak warung tempat makan. Jadi ngga perlu khawatir kalau lapar dan haus, banyak pilihan disini.

Hanya saja, rasanya kurang teratur tempatnya jadi terkesan kumuh. Di area air terjun juga terdapat banyak warung yang memenuhi area bawah, jadinya terasa kurang nyaman saja. Pengelolaan sampah juga terlihat masih kurang.

Andai saja diatur lebih baik, tempat ini kayaknya bakal lebih keren lagi.

VIDEO LAGU CURUG CINULANG 

Curug Cinulang berhasil diangkat namanya ke tingkat Jawa Barat dan juga nasional,salah satunya adalah dengan adanya lagu yang mengambil tema dan inspirasi dari salah satu curug yang ada di Bandung ini.

Sang legendaris seniman sunda asal Bandung yang telah meninggal beberapa waktu yang lalu,Almarhum Darso berhasil melambungkan nama salah satu tempat wisata di Bandung yang cukup fenomenal ini.

Nah,bagaimana sisi romantis penggambaran dari lagu Curug Cinulang khas almarhum kang Darso itu, berikut adalah video Curug Cinulang versi yayan jatnika yang merupakan anak legendaris seniman sunda tersebut.

TIPS WISATA KE CURUG CINULANG

  • Untuk menuju ke arah lokasi wisata Curug Cinulang pengelola hanya mengizinkan pengunjung menggunakan minibus atau sepeda motor karena kondisi jalan yang sempit.Selain kendaraan itu,seperti bus hanya diperbolehkan sampai jl By Pass Cicalengka
  • Bawa persediaan pakaian kering dan juga jaket,yang akan anda gunakan apabila baju anda basah dan setelah berenang anda kedinginan.
  • Jagalah kebersihan lokasi wisata selama anda berwisata di sana.buanglah sampah pada tempatnya sebelum anda melangkahkan kaki untuk pergi sekaligus keluar dari lokasi wisata.
  • Lokasi ini sangat cocok bagi terapi pijat alami,sehingga apabila anda butuh rileksasi di bagian pundak dan kepala,anda bisa berendam sambil bagian tubuh yang di rasa sakit dan bermasalah tadi anda posisikan tepat pada jatuhan air terjun yang lumayan kuat dan deras ini.

Bingung nyari minibus untuk wisata ke curug cinulang? Jika iya, Bastian Rental siap membantu anda, Kami menyediakan jasa rental mobil termurah lepas kunci. yang akan membuat kalian traveler semakin nyaman. cukup anda hubungi

0811-2070-376
022-720-2947
[email protected]
Jl. Muararajeun Lama No.1
Depan Pasar Suci
Bandung

× Konsultasi Penyewaan